Permalukan Aceh, Nova Mundur Saja...!
Kongres Ke-XV KNPI yang direncanakan digelar di Aceh pada 15 - 18 Desember, dipastikan akan gagal dilaksanakan setelah Dewan Pimpinan Pusat Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPP KNPI) memutus pemindahan lokasi penyelenggaraan ke Jakarta. Hal itu diketahui setelah adanya pemberitahuan melalui surat elektronik yang disampaikan kepada pimpinan OKP nasional dan Ketua DPD KNPI Provinsi se-Indonesia. Menyikapi hal itu JIMI menilai ada kegagalan berpikir yang dialami pemerintah Aceh dibawah Nova. Kegagalan berpikir pemerintah Aceh telah berimbas pada kegagalan pemuda Aceh dalam forum nasional. Kita sayangkan lemahnya dukungan dari pemerintah Aceh. Padahal Aceh secara umum pantas menjadi tuan rumah kegiatan tersebut. JIMI (Jaringan Intelektual Muda Islam) juga menilai KNPI tidak segiat HMI dalam melaksanakan kegiatan nasional. KNPI harusnya mencontoh HMI dalam melaksanakan kegiatan sejenis itu. Kongres HMI XVII pada tahun 1988 di Kota Lhokseumawe sangatlah sukses. KNPI tak perlu ma...